Peninjauan KABAG Ops Polres Berau, Kompol Bambang Hardiyanto dalam kegiatan vaksinasi di Poltek Sinarmas Berau Coal, Selasa (31/8)

Pelaksanaan Vaksinasi dalam mendukung program pemerintah kembali dilakukan di Kabupaten Berau. Kali ini, diselenggarakan Polres Berau bekerja sama dengan Politeknik Sinarmas Berau Coal, Selasa (31/8).

Kapolres Berau AKBP Anggoro Wicaksono melalui Kabag Ops Polres Berau Kompol Bambang Hardiyanto mengatakan, itu merupakan program gerai vaksin Polri dengan bekerja sama dengan Politeknik Sinarmas Berau Coal. Pihaknya menyediakan 180 dosis dengan sasaran mahasiswa beserta keluarganya.

Untuk penyuntikan dosis kedua, akan dilakukan kembali setelah jangka 28 hari. Setidaknya, ada sekira 130 mahasiswa yang sudah disuntik vaksin, sisa diberikan kepada keluarga mahasiswa.

“Target awal 150 dosis, tapi kami melebihkan 30 dosis. Untuk vaksin yang diberikan jenis Sinovac,” terangnya.

Program vaksinasi akan terus dilaksanakan dengan menyesuaikan vaksin di gerai Polres Berau. Selain penyuntikan vaksin pada mahasiswa politeknik, program itu telah dilaksanakan di beberapa tempat. Tujuannya, mendukung percepatan vaksinasi di Kabupaten Berau dalam guna menekan penularan COVID-19.

“Harapan kami, percepatan vaksinasi berjalan lancar,” katanya.

Sementara, Wakil Direktur Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltek Sinarmas Berau Coal, Fanny Rizki menyampaikan, ini merupakan giat vaksinasi massal untuk civitas akademik di Poltek Sinarmas. Yang mana, tidak hanya mahasiswa yang divaksin. Namun juga dosen, karyawan poltek, serta keluarga mahasiswa.

Program ini, merupakan salah satu perlindungan dari penularan COVID-19 dalam menerapkan pembelajaran secara offline atau tatap muka. Kendati telah divaksin, mahasiswa tetap dianjurkan dan wajib menerapkan protokol kesehatan (prokes) guna meminimalisir penularan COVID-19 di lingkungan kampus.

“Harapan kami setelah vaksinasi ini, kegiatan perkuliahan bisa menjadi lebih lancar dan maksimal,” ujarnya.

Fanny menambahkan, vaksinasi mahasiswa tidak mengalami kendala dan berjalan dengan lancar. Apalagi, dalam kegiatan juga diinisiasi oleh lembaga unit penelitian dan pengabdian masyarakat yang bertujuan melindungi seluruh civitas akademik Poltek Sinramas Berau Coal. Selain itu, juga bekerja sama dengan Polres Berau dan Dinas Kesehatan Berau.

Selain itu, mahasiswa yang akan disuntik vaksin dilakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dulu. Tujuannya, untuk mengetahui apakah mahasiswa layak divaksin atau tidak. (*/IQB)

Sumber: Nomorsatuutara.com, 1 September 2021